Selasa, 19 Maret 2013

Bupati Pangkep: Percuma Gratis Kalau Pelayanan Dikeluhkan

Bupati Pangkep Syamsuddin A Hamid memerintahkan kepada seluruh petugas kesehatan di Kabupaten Pangkep untuk bekerja dengan sebaik-baiknya dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Hal ini diungkapkan bupati pada peresmian Puskesmas Ma’rang, (19/3). Syamsuddin menegaskan bahwa peningkatan kualitas pelayanan harus sejalan dengan program kesehatan gratis.

“Kepada seluruh petugas kesehatan untuk bekerja dengan baik dan ikhlas, karena pelayanan kepada masyarakat adalah yang utama. Buat apa gratis kalau pelayanan masih dikeluhkan,” kata Syamsuddin.

Ditempat ini Syamsuddin yang baru merayakan ulang tahunnya ke-50 meminta kepada petugas kesehatan, khususnya dokter ahli untuk bekerja sesuai tugas pokok mereka dan mengedepankan hati nurani.

“Dokter ahli itu hati nuraninya saja yang bicara, ingat saja tugas pokoknya,” keluhnya.

Puskesmas Ma’rang yang baru diresmikan ini menempati luas lahan 810 meter persegi, bangunannya pun telah dilengkapi fasilitas medis yang memadai. Yakni; sejumlah peralatan medis, ruang unit gawat darurat dan kamar rawat inap.

Bangunan baru puskesmas ini adalah relokasi dari bangunan yang sebelumnya dinilai sudah tidak memadai lagi. Puskesmas ini memiliki lebih dari 40 tenaga medis disini. Diantaranya, ada 30 tenaga medis sukarela, dua dokter umum dan dua dokter gigi. Ada juga sejumlah tenaga medis dari pusat.

“Kita berharap dengan hadirnya puskesmas baru pelayanan kesehatan lebih baik lagi, kita akui masih kurang dokter, tapi kita suduah kerjasama dengan Unhas yang menyiapkan dokter yang akan siaga 1×24 jam membantu kita,” pungkasnya.

Sumber: http://rakyatsulsel.com/bupati-pangkep-percuma-gratis-kalau-pelayanan-dikeluhkan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar